SHOUTBOX


ShoutMix chat widget

Wanita Berencana Bunuh Presiden AS Bebas

Lynette Fromme, wanita warga Amerika Serikat yang 34 tahun lalu berencana membunuh Presiden Gerald Ford, keluar dari penjara. Fromme yang sekarang berusia 60 tahun berusaha menembak Presiden Ford pada 5 September 1975 di Sacramento. Ia adalah pengikut pembunuh berantai dan pemimpin sekte, Charles Manson. Tindakan Fromme bertujuan menarik perhatian atas proses hukum terhadap Mason dan beberapa pengikutnya. Fromme sebenarnya sudah bisa bebas pada 1985 tapi ia lebih memilih tinggal di penjara. Dua tahun kemudian ia melarikan diri dari penjara. Menurutnya ia ingin lebih dekat dengan Mason. Tidak lama kemudian ia ditangkap kembali. Charles Manson yang dipenjara seumur hidup karena membunuh artis Sharon Tate dan delapan orang lain pada 1969 masih tetap di penjara di California. Berkali-kali ia gagal mendapatkan pengurangan hukuman karena masih dianggap berbahaya.

Sumber Referensi : kompas.com

0 komentar:



Posting Komentar